Wednesday, August 6, 2014

Review: Locke (2014)


Ivan Locke. Pekerja konstruksi berwarganegara Inggris ini sepertinya harus izin pulang lebih awal dari tempat kerjanya dikarenakan ada suatu hal yang harus diselesaikan secepatnya yang mungkin akan mengubah jalan hidup Ivan selamanya.

Film yang ditulis dan diarahkan oleh Steven Knight ini tak ubahnya adalah sebuah pertunjukan akting nomor wahid seorang Tom Hardy. Betapa tidak, dalam 86 menit durasinya, kamu 'hanya' akan menonton Ivan Locke yang diperankannya memacu BMW 80 km/jam di sepanjang jalan tol yang tampak tak ada ujungnya.

Namun jangan salah, Locke sukses menghasilkan sebuah drama sederhana tentang masalah-masalah dilematis yang menuntut sang karakter utama untuk menuntaskannya dalam sebuah mobil yang tidak bisa berhenti lewat wireless phone di dalamnya.

Sederhana memang tapi memukaunya Tom Hardy dalam film ini sudah sangat mewakili bagaimana reaksi seorang pekerja yang punya tekanan berat dalam menghadapi pekerjaannya juga harus punya masalah terkait kehidupan pribadinya di saat yang sama. Mimik, cara bicara, dan bahasa tubuh dibawakan sangat natural oleh Tom Hardy.

Jangan takut kebosanan, meskipun jalan cerita yang ditawarkan memang tidak menawarkan 'belokan-belokan' tajam tapi shot-shot pengambilan gambar dari berbagai sudut sudah cukup untuk menutupi sempitnya set yang dipakai Locke untuk melakukan evaluasi terhadap dirinya sendiri yang dibumbui sedikit dengan father issue.


"Donal, don't trust God when it comes to concrete." Ivan Locke

2 comments:

  1. Salah satu akting terbaik Tom Hardy...selain Bronson :)

    ReplyDelete
    Replies
    1. Belum nonton Bronson, Tapi disini Tom Hardy lebih keren daripada pas mainin Bane

      Delete